PemkabOKU Selatan

PemkabOKU Selatan
Idhul Adha 1445 H

Pemda Pangandaran Gelar Rakor Kesiapan Menyambut Libur Nataru 2023



Pangandaran LHI

Pemerintah Kabupaten Pangandran menggelar Rapat Koordinasi Persiapan Natal dan Tahun Baru, Senin, 18 Desember 2023 bertempat di Aula Setda, Cintakarya

Sebagai daerah tujuan wisata tentu saja kenyamanan, keamanan para pengunjung menjadi prioritas utama, untuk itu rakor ini menjadi hal penting dalam gelaran setiap tahunya, apalagi libur nataru tahun ini  di barengi dengan libur anak sekolah juga pasca vandemi covid 19

Rakor sendiri di pimpin langsung Bupati Pangandaran H Jeje Wiradinata,  dihadiri Wakil bupati Pangandaran H Ujang endin Indrawan, Forkopimda, sekretaris daerah Dr H Kusdiana MM serta para pejabat terkait lainya.

Menurut Bupati rakor ini merupakan persiapan awal dari kegiatan natarau " Hari ini kita rapat koordinasi persiapan natal dan tahun baru 2023 biasanya rangkiannya panjang apalagi pada tahun ini bertepatan dengan liburan anak sekolah,," ujar Bupati mengawali sambutannya

Lanjut beliau, pada libur kali  ini terdapat pergerakan wisatawan yang terus meningkat setiap harinya" Saya lihat pergerakan kunjungan sejak dari kemarin saya pantau, terus naik, saya kira akan padat melebih dari tahun tahun sebelumnya," tuturnya

Maka menurut Bupati perlu kesiapan yang matang untuk menyambut nataru 2023 ini" Tentu hal ini perlu kesiapan, perlu pengamanan, menyambut umat nasrani melaksanakan ibadah natalnya menjadi kewajiban kita agar mereka bisa melaksanakan ibadahnya dengan baik, juga menjadi kewajiban meyambut wisatawan yang datang ke Pangandaran baik dari lalulintas, ketertiban, keamanan, kenyamanan, ketersedian pangan untuk itu kita melaksanakan Rapat koordinasikan hari ini ," tuturnya

Dalam rakor ini ada beberapa permasalahan yang di bahas diantaranya lalulintas, kesehatan, kesiapan di tempat wisata, serta ketersediaan bahan pangan

Untuk permaslahan lalulintas yaitu akan diadakan rekayasa lalulintas baik di pusat wisata pantai pangandaran,  serta di jalur utama pangandaran - kalipucang- padaherang serta di daerah lainya

Pada bidang kesehatan dipersiapkannya 442 personil kesehatan selama nataru yang disebar di berbagai titik pos kesehatan yang ada di seluruh wilayah Pangandaran. Didaerah wisata sendiri dipersiapkan berbagai kesiapan sehingga para pengunjung terasanyaman diantaranya perluasan wilayah kerja balawista, persiapan dan kesigapan personil, antisipasi laka laut dengan menambah rambu rambu keselamatan sekitar pantai , persiapan peealatan keselamatan, monitoring selam libur Nataru

Untuk bahan pangan, stok dan fluktuasi harga barang kebutuhan pokok, pada minggu ke 2 desember ini ada beberapa komoditas yang mengalami kenaikan harga yaitu cabe merah, cabe keriting, cabe rawit, bawang merah dan gula pasir curah, sedangkan komoditas yang mengalamo penurunan harga adalah beras premium, tepung terigu curah, daging ayam BR.

Untuk ketersedian komoditas seperti beras, minyak goreng, telur ayam broiler, daging ayam broiler, daging sapi, gula pasir, bawang merah, bawang putih, cabe rawit dan cabe merah di kabupaten pangandaran masih aman.

Bupati pun menyampaikan permasalahan lainya yang  tak kalah penting dan tetjadi jelang tahun baru yaitu permasalahan hoax,

" tahun baru juga suka ada hoax, saya minta ke dinas pariwisata untuk mengantisifasi itu," tuturnya

Pada kesempatan ini juga diadakan penandatanganan nota kesepakatan bersama antara kejaksaan negeri ciamis dengan pemerintah kabupaten pangandaran tentang penangan masalah hukum dalam bidang perdata dan  tata usaha negara  dan pengelolaan penyelenggaraan pemerintah yang baik (good governance. (AS)

 

Post a Comment

0 Comments