DPRD OKU Selatan

DPRD OKU Selatan
Marhaban Yaa Ramadhan

Karang Taruna dan APDESI Kecamatan Salawu Giat Penggalangan Dana Buat Korban Gempa Cianjur


Tasikmalaya  LHI

Pada hari Senin (5 /12 / 22),Karang Taruna  Kecamatan Salawu beserta APDESI  sedang melaksanakan kegiatan pengalangan dana untuk membantu korban  gempa Cianjur 

Ketua Karang Taruna Kecamatan Salawu  Ida Juanda menjelaskan,penggalangan dana yang diselenggarakan oleh rekan -rekan karang taruna dibawah naungan   pembina  APDESI beserta   camat, kita berkoordinasi membantu masyarakat Cianjur. Sampai saat ini kita sudah berupaya sekuat mungkin bersama   APDESI yang telah membantu perjalanan penggalangan dana. Bagi masyarakat  Salawu jangan cemas dan ragu karena kita online terus menyampaikan dana bantuan yang diterima oleh posko.

APDESI Kecamatan Salawu Asep Dudung, SH menyambut baik dan mengucapkan terima kasih  kepada rekan karang taruna Salawu beserta jajaranya dan unsur BPBD.

Asep Dudung menjelaskan rencana kedepan karang taruna merupakan sebuah kepemimpinan, semoga kepemimpinan yang akan datang bisa meneruskan tonggak sejarah pemerintahan desa ini,otomatis karangtaruna menjadi garda terdepan untuk peduli terhadap sodara-sodara yang terdampak di Cianjur.Harapan kedepanya lebih mendorong khususnya warga Kecamatan Salawu lebih kompak dan lebih solid terutama untuk bersikap sosial.

            “Kami sudah diskusi dengan camat,kapolsek untuk kegiatan ini dan beliau sangat mensupport dan siap membantu dalam pendistribusian di lokasi yang terdampak dan beliau siap memberikan pengawalan logistik berupa  kendaraan. Babinsa dan babinmas akan ikut terlibat untuk pendistribusian program bantuan tersebut.”ujarnya

            Untuk pendistribusian berupa pakaian bekas yang masih layak pakai yang telah disortir,makanan ringan yang telah disiapkan berupa susu,mie,biskuit maupun beras dan uang tunai yang akan didistribusikan kepada mereka yang terdampak bencana. Uang yang di distribusikan sampai saat ini sudah terkumpul 14 juta.(UMIS LOYOR)***

 

Post a Comment

0 Comments