PemkabOKU Selatan

PemkabOKU Selatan
Natal 2024 dan Tahun Baru 2025

DPRD Kota Banjar Adakan Rapat Paripurna Sertijab Walikota Banjar

 



Banjar, LHI

Walikota Banjar Ir. H. Sudarsono dan Wakil Walikota Banjar Dr. H. Supriana, M.Pd, resmi memimpin Pemerintah Kota Banjar setelah prosesi serah terima jabatan (sertijab) dalam rapat paripurna DPRD Kota Banjar. Selasa (04/03/2025).Pasangan dari koalisi Partai Golkar dan PKB ini dilantik berdasarkan Keputusan Menteri Dalam Negeri (Kepmendagri) Nomor 100.2.1.3-221 Tahun 2025 untuk masa jabatan 2025-2030.

Dalam pidato perdananya WaliKota Banjar Ir. H. Sudarsono mengungkapkan, rasa terima kasih atas kepercayaan masyarakat yang telah memilihnya."Semoga kita semua dapat melangkah bersama, bergandengan tangan, dan bersinergi dalam membangun Kota Banjar," ujarnya.

Ir. H. Sudarsono yang sebelumnya, menjabat sebagai anggota DPRD Kota Banjar selama tiga periode, juga mengapresiasi seluruh penyelenggara dan peserta Pemilu 2024 yang telah menciptakan pesta demokrasi yang aman dan kondusif. Ia mengajak semua pihak, termasuk para pesaingnya di Pilkada, untuk bersatu membangun Kota Banjar.

Banjar Masagi, Visi Kota Banjar 2025-2030

Sebagai kepala daerah, Sudarsono menegaskan komitmennya untuk mewujudkan visi Kota Banjar yang maju, adil, sejahtera, agamis, dan inovatif."Visi ini kami sederhanakan dalam slogan pembangunan 2025-2030, yaitu 'Kota Banjar Masagi'," ungkapnya.

Konsep Banjar Masagi akan menjadi dasar dalam pelaksanaan program pembangunan daerah yang selaras dengan prioritas nasional guna mendukung pencapaian Asta Cita Presiden RI dan program Jabar Istimewa.

Walikota Banjar Ir. H Sudarsono dan Wakil walikota Banjar H. Supriana juga memberikan penghormatan kepada para pendiri Kota Banjar yang telah berjuang meningkatkan status kota administratif menjadi daerah otonom serta para wali kota dan penjabat wali kota sebelumnya.

100 Hari Kerja: Proyek Strategis dan Percepatan Pembangunan

Setelah dilantik, Sudarsono menegaskan kesiapannya untuk segera menjalankan program 100 hari kerja dengan berbagai prioritas pembangunan, termasuk infrastruktur, layanan publik, dan peningkatan kesejahteraan masyarakat. Salah satu program unggulannya adalah mengusulkan proyek strategis kepada pemerintah pusat guna mempercepat pembangunan di Kota Banjar.

Di sisi lain, menjelang akhir masa jabatannya, Pj WaliKota Banjar sebelumnya melakukan inspeksi harga dan ketersediaan sembako di pasar tradisional. Dari hasil sidak, stok bahan pokok dinyatakan aman meski terdapat sedikit kenaikan harga di beberapa komoditas.

Dengan berakhirnya masa jabatan Pj WaliKota Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Banjar, Soni Harison, ditunjuk sebagai pelaksana harian (Plh) WaliKota Banjar hingga pelantikan resmi Sudarsono dan Supriana.

Kini, di bawah kepemimpinan baru, masyarakat Kota Banjar menanti realisasi janji kampanye serta implementasi visi Banjar Masagi demi masa depan kota yang lebih baik.pungkasnya.(ADE ARIS/JASMAR)***

 

Post a Comment

0 Comments