PemkabOKU Selatan

PemkabOKU Selatan
Natal 2024 dan Tahun Baru 2025

Bupati Labusel Hadiri Upacara Peringatan HUT ke-79 TNI



Bupati Labusel,LHI

Bupati H. Edimin menghadiri Upacara Peringatan HUT ke-79 TNI yang digelar di Lapangan Sepak Bola Makodim 0209/LB, Sabtu (05/10/2024).

Selain Bupati Labusel H. Edimin, tampak hadir pula dalam acara tersebut PJS Bupati Labuhanbatu Dr. H. Faisal Arif Nasution, S.Sos, M.Si,PJS Bupati Labuhanbatu Utara Mulyono, ST, M.Si,Kapolres Labuhanbatu, AKBP Dr. Bernhard L. Malau, S.I.K., M.H,Mewakili Polres Labuhanbatu Selatan Wakapolres Labuhanbatu Selatan Kompol Ramsen Samosir, Ketua DPRD kabupaten Labuhanbatu Selatan Ari Winata,

Dan sejumlah pimpinan OPD Kabupaten Labuhanbatu Selatan serta tamu undangan lainnya.Upacara peringatan HUT TNI Ke-79 tersebut dipimpin langsung oleh Inspektur Upacara Dandim 0209/LB, Letkol Inf Yudy Ardiyan Saputro, S.IP,

Dalam amanat Panglima TNI yang disampaikan oleh Inspektur Upacara, HUT TNI Tahun 2024 ini mengusung tema "TNI Modern Bersama Rakyat Siap Mengawal Suksesi Kepemimpinan Nasional Untuk Indonesia Maju".Tema tersebut sangat relevan dalam merefleksikan cita-cita, semangat dan tujuan TNI sebagai prajurit yang Profesional, Responsif, Integratif, Modern, dan Adaptif (PRIMA),” tegasnya.

Adapun makna yang terkandung dalam tema tersebut, sambungnya, bahwa prajurit TNI sebagai pilar pertahanan negara yang memiliki peran penting dalam menjaga kedaulatan NKRI, sekaligus mendukung percepatan pembangunan nasional dan ketahanan negara demi mewujudkan Indonesia Maju.“Bila hal ini dapat terwujud, transformasi TNI menjadi kekuatan pertahanan Indonesia yang mampu berperan di kancah regional maupun internasional akan menjadi suatu keniscayaan,” ujarnya.

Dandim 0209/LB juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak baik itu Pemkab Labuhanbatu Raya, Polres Labuhanbatu, Polres Labuhanbatu Selatan dan masyarakat dalam menyukseskan acara HUT TNI ke-79. Dandim juga berharap kepada seluruh tamu undangan yang hadir disini untuk memohon doa agar TNI bisa menjalankan tugas dengan baik dan bisa lebih dicintai masyarakat khususnya masyarakat Labuhanbatu Raya.

Mari kita menjalankan peran dan fungsi kita masing-masing dengan penuh rasa tanggung jawab serta tetap berpegang pada amanat konstitusi agar pemilu harus didasarkan prinsip langsung,imum,bebas,rahasia,jujur dan adil, demi kemajuan kabupaten Labuhanbatu raya yang kita cintai ini," ujarnya.

Sementara itu, Bupati Labusel H. Edimin mengucapkan Dirgahayu TNI ke-79 dan untuk Dandim 0209/LB Letkol Inf Yudy Ardiyan Saputro, S.IP, kami ucapkan terima kasih karena selama ini bersinergi bersama demi pembangunan yang ada di Kabupaten Labuhanbatu Selatan.

Acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh Dandim 0209/LB yang akan diberikan kepada Mayor Inf Sofyan Sukri sebagai prajurit tertua dan Pratu Heri Kiswanto sebagai prajurit termuda.((IRHAM PULUNGAN)****

 

Post a Comment

0 Comments