PemkabOKU Selatan

PemkabOKU Selatan
Idhul Adha 1445 H

Jelang Habis Masa Bhakti, Anggota DPRD Pangandaran Periode 2019-2024 Laksanakan Acara Silaturahmi

 



Pangandaran LHI

Menjalang habisnya masa jabatan, puluhan Anggota DPRD kabupaten Pangandaran periode 3019-2024 mengadakan acara silaturahmi di RM Bukit Baruno Langkaplancar, pada Sabtu (3/8/2024).

Kegiatan silaturahmi tersebut dihadiri langsung oleh unsur pimpinan beserta puluhan Anggota beserta jajaran sekretariat DPRD Kabupaten Pangandaran.

Melalui sambutannya, Ketua DPRD Kabupaten Pangandaran Asep Noordin.H.M.M, mengatakan, selama lima tahun berlalu kita selalu bersama untuk mewujudkan sebuah harapan, berbagai dinamikapun kita lalui bersama, ada kalanya kita berbeda pendapat juga berbeda argumen, namun dengan tujuan yang sama.

"Tentu setelah mengikuti kontestasi pemilihan legislatif kemarin kita dihadapkan dengan sebuah pilihan yakni menang dan kalah, namun melalui kegiatan kita sama sama telah melakukan yang terbaik untuk kabupaten Pangandaran, dan kedepannya kita ingin selalu bersama meskipun ada yang harus bekerja diluar, namun dengan tujuan yang sama pula, terangnya.

Dikatakan Asep, lima tahun kita bersama, tentu kita merasa sudah jadi dari bagian keluarga, maka saya berharap kedepannya saling mengingatkan, saling tukar pendapat, meskipun melalui proses dan pemikiran yang berbeda, namun untuk sebuah tujuan yang sama

" Maka bagi anggota DPRD yang besok dilantik lagi tentu itu bagian dari tugas berat kita, kedepannya kita harus jadi teladan dalam integritas, dedikasi, dan kerja keras, agar masyarakat dapat percaya pada peran dan kontribusi kita sebagai wakil rakyat.”

"Adapun yang besok tidak terlantik janganlah berkecil hati, melakukan perjuangan tidak harus menjadi anggota DPRD saja, namun banyak hal yang harus dilakukan di luaran sana, pungkasnya.

Usai kegiatan silaturahmi dan salam salaman dilanjutkan dengan makan bersama. (AS)**

 

Post a Comment

0 Comments