PemkabOKU Selatan

PemkabOKU Selatan
Idhul Adha 1445 H

Lomba Panjat Pinang di Kampung Sindangsari Satukan Pemuda, Warga masyarakat dan Para Tokoh


Kota Tasikmalaya LHI
---Sejumlah warga serta masyarakat dan pemuda antusias mengikuti lomba panjat pinang dalam rangka Hari Kemerdekaan Indonesia ke-78 di lapangan kampung Sindangsari, Minggu 3 September 2023. Turut hadir dalam kegiatan tersebut donator-donator, tokoh masyarakat serta pemuda, dan RW 08 dan juga para RTnya

"Acara ini menyatukan pemuda, warga masyarakat kampung Sindangsari, sebagai ajang silaturahmi juga menumbuhkan solidaritas, sportivitas, dan menghapuskan perbedaan," kata salah satu warga masyarakat, Nanang .

Hal senada disampaikan Dedi Suhendar selaku ketua karang Taruna sekaligus peserta. Dia menyampaikan keseruannya dalam kegiatan tersebut. Terlebih, dengan diberikannya hadiah uang tunai senilai, satu juta lima ratus ribu rupiah, untuk mencapai uang tersebut, ambil bendera merah putih dua ratus lima puluh ribu rupiah dan siapa yang bisa mengambil hadiah pertama dari atas di berikan juga dua ratus lima puluh ribu rupiah dan masih banyak yang lainnya, uang tersebut dari beberapa donatur , tadi juga ada beberapa hadiah berbentuk vocer  perabotan rumah tangga dan lain-lainnya,. Pokoknya ramai yang ikut," ujar dia.

Dapat terus berlanjut dan lebih meriah lagi di tahun berikutnya. "Harapannya supaya lebih meriah lagi kedepannya, diperbayak lagi kalau bisa," tambahnya.

Sementara itu, salah satu donatur ibu Dewi, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan ajang hiburan dan memperkuat ajang silaturahmi. Ia juga mengapresiasi dengan diselenggarakannya acara tersebut. "Ini hiburan dari kita untuk kita, hiburan bersama dalam rangka bagian dari perayaan Kemerdekaan Republik Indonesia," kata dia. (SAKIMAN)****

 

Post a Comment

0 Comments