DPRD OKU Selatan

DPRD OKU Selatan
Marhaban Yaa Ramadhan

Polsek Cijulang Sampaikan Maklumat Kapolda Jabar Saat Tarawih Keliling


Pangandaran LHI

Polres Pangandaran– Polsek Cijulang Polres Pangandaran melaksanakan Sholat Tarawih Keliling di Masjid Al-As’ari, Kehadiran Kapolsek Cijulang AKP Subarno  bersama personel Polsek Cijulang melakukan Sholat Isha berjamaah, dilanjutkan dengan Sholat Tarawih di Masjid Al- As’ari Kec. Cijulang Kab. Pangandaran, Senin (27/3/2023)

Selesai Sholat Tarawih Keliling ini AKP Subarno menyampaikan himbauan Kamtibmas diantaranya, "dimohon agar para orang tua menjaga anak-anaknya, batasi untuk tidak keluar rumah pada malam hari, baik setelah Sholat Tarawih maupun menjelang Sahur".

“Agar anak-anak tidak melakukan perbuatan yang melanggar hukum seperti tawuran serta balap liar, Untuk para ibu jangan lupa mematikan kompor saat meninggalkan rumah. menghindari terjadinya kebakaran,” ucap AKP Subarno

Kemudian Kapolsek Cijulang menyampaikan Maklumat Kapolda Jabar yang berisikan larangan:

• Berkonvoi kendaraan• Menyalakan petasan dan kembang api • Berkumpul atau berkerumun sambil menunggu buka Puasa dan Sahur yang dapat menimbulkan gangguan keamanan dan ketertiban seperti balapan liar dan tawuran.

“Apabila melakukan perbuatan yang melanggar larangan tersebut maka petugas Kepolisian Resor Pangandaran akan mengambil tindakan sesuai dengan hukum yang berlaku,” tegasnya.

Harapannya lingkungan di wilayah cijulang selalu aman terkendali dan tetap kompak. Apalagi sekarang ini telah memasuki tahun Politik, karena berbeda pilihan dan beda warna menjadikan perpecahan atau perselisihan.

"Polsek Cijulang Polres Pangandaran terus berupaya dalam berbagai kesempatan untuk menghimbau masyarakat agar jangan mudah percaya Berita HOAX serta melaporkannya kepada Kepolisian terdekat sehingga perlu komitmen antara Aparat penegak Hukum, Tokoh Agama dan Masyarakat guna  mencegah keamanan dan ketertiban bersama", Ucap Kapolsek Cijulang AKP Subarno. (AS).

 

 

Post a Comment

0 Comments