DPRD OKU Selatan

DPRD OKU Selatan
Marhaban Yaa Ramadhan

Kapolres Banjar Berbagi Uang Jajan Kepada Anak-anak

Banjar, LHI,- Kegiatan Bakti sosial (Baksos) terus dilaksanakan oleh Polres Banjar bekerja sama dengan BRI Cabang Banjar dalam bentuk paket sembako dan barang yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat Kota Banjar.


Pada kesempatan kali ini Kapolres Banjar AKBP Bayu Catur Prabowo, S.H.,S.I.K.,M.M. dengan didampingi Kapolsek Pataruman, Kasat Lantas beserta anggota, Kasat Binmas beserta anggota, Kasi Humas, serta Bhabinkamtibmas Desa Karyamukti, dan perangkat desa Karyamukti melaksanakan kegiatan baksos di sekitaran Dusun Pabuaran Rw. 001 Desa Karyamukti Kecamatan Pataruman Kota Banjar.


Dalam kegiatan tersebut membagikan 20 paket semnbako dengan sasaran Kaum Jompo dan kurang mampu, sebagai bentuk perhatian dan kepedulian Polres Banjar bersama Bank BRI kepada warga masyarakat Kota Banjar.


Dalam setiap baksos, Kapolres Banjar menyempatkan diri bercengkrama dengan anak-anak sekitar, mulai dari berbincang-bincang, bercerita, hingga mengetes hapalan surat-surat pendek Al-Qur’an, sampai membagikan uang jajan bagi anak-anak yang berhasil menghafal surat-surat pendek tersebut.


Dalam kesempatan tersebut Kapolres Banjar mengatakan hal tersebut sebagai wujud kepeduliannya kepada masyarakat yang membutuhkan, semoga dengan adanya kegiatan tersebut masyarakat penerima baksos dapat terbantu.


Ditanya terkait kedekatannya dengan Anak-anak, Kapolres Banjar mengatakan anak-anak merupakan generasi penerus bangsa yang harus dijaga dan diperhatikan untuk menggapai masa depannya.


“Bagaimana Kita menjaga anak-anak kita, memperhatikan setiap sisi kehidupannya terutama dari sisi Agama, untuk mencapai dan menggapai cita-citanya” ucap Kapolres Banjar. (10/11/2022) (E 14 Y)

Post a Comment

0 Comments