PemkabOKU Selatan

PemkabOKU Selatan
Idhul Adha 1445 H

UMKM Sriwijaya Indonesia " Bantu Warga Kurang Mampu


PALEMBANG – LHI.

Kepedulian terhadap nasib sesama kita merupakan sikap mulia yang pantas diberi apresiasi.

Terkait itulah Sultan Iskandar Mahmud Badaruddin memberi perhatian penuh kepada pengurus Dewan Pimpinan Pusat Usaha Mikro Kecil dan Menengah (DPP UMKM) Sriwijaya Indonesia.

Menurut Sultan Iskandar Mahmud Badaruddin, sejak berjangkitnya pandemi covid-19, ekonomi masyarakat jatuh dan terpuruk.

"Terkait soal inilah yang saya berikan apresiasi kepada UMKM Sriwijaya Indonesia terkait bakti sosialnya," ujar Sultan Iskandar saat diwawancari media ini, Kamis (14/10/2022).

Bakti sosial yang dilakukan UMKM Sriwijaya ialah menggelar sunatan massal, cek kesehatan, dan menyalurkan bantuan beras kepada masyarakat kurang mampu.

Sultan juga menilai, hal paling mendasar yang patut dijempoli itu dilakukan penyelenggara UMKM Sriwijaya Indonesia adalah menyumbangkan darah.

"Kegiatan ini dilakukan bersama Palang Merah Indonesia sebagai mitra kerjanya. Karena itu nilai-nilai sosialnya harus menjadi teladan bagi masyarakat," ujar Sultan, Kamis (13/10/2022).

Sementara sebelumnya, Gubernur Sumatera Selatan H Herman Deru memperlihatkan kepedulian yang sangat prima dalam bhakti sosial pengurus UMKM Sriwijaya Indonesia.

Melalui Kepala Dinas Kesehatan Sumatera Selatan dr Trisnawarman MKes SP KKZp, mengatakan sunatan massal yang dilakukan UMKM Sriwijaya Indonesia itu sangat berguna bagi masyarakat kurang mampu.

"Kita sadar, pascapandemi covid-19, kondisi keuangan masyarakat mengalami hal tersulit dalam kehidupan mereka. Karena itu, dengan nilai bhakti sosial seperti ini, mampu membantu masyarakat kurang mampu," ujar dr Trisnawarman.

Sebagai pihak yang diberi tanggungjawab oleh Pemprov Sumsel, Trisnawarman berharap agar upaya bhakti sosial seperti ini dapat dicontoh organisasi sosial lainnya, sehingga dapat menggelar aktivitas yang sama.

Sunatan massal, kata Trisnawarman, selain bisa membantu masyarakat menghitankan anak-anaknya, nilai dasarnya adalah menegakkan Sunnah Rasulullah.

Karena itu ia berharap agar nilai mendasar yang telah dilakukan UMKM Sriwijaya Indonesia itu dapat menjadi landasan yang baik  bagi ormas-ormas lainnya.

Sementara Kepala Dinas Sosial Kota Palembang Mirwansyah SKM MM, mengatakan bangga atas terselenggaranya acara sunatan massal, donor darah, cek kesehatan, dan pembagian beras kepada masyarakat kurang mampu.

Sebab dalam kondisi seperti sekarang, kata Mirwansyah, keadaan masyarakat memang harus menjadi perhatian kita. "Terutama terkait kebutuhan hidup masyarakat kurang mampu," katanya.

Dalam acara sunatan massal tersebut, hadir pula Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kabag Kesra) Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur, Kusron.

"Saya bangga menyaksikan aktivitas sosial semacam ini. Paling tidak, bagi masyarakat kurang mampu kesulitan mereka dapat terbantu," ujar Kusron yang duduk di jajaran tamu undangan kehormatan. (Tim)

Post a Comment

0 Comments