DPRD OKU Selatan

DPRD OKU Selatan
Marhaban Yaa Ramadhan

Ratusan Pelajar Mangunreja Ikut Serta Dalam Pemecahan Rekor Muri SKJ se-Indonesia.


Kab.Tasik, LHI

800 peserta pelajar dari 18 perwakilan Sekolah Dasar Negeri (SDN) wilayah UPT pendidikan Kecamatan Mangunreja mengikuti senam kesegaran jasmani (SKJ) yang digelar di alun alun Desa Mangunreja, guna ikut serta memecahkan rekor muri SKJ se-Indonesia Sabtu 27 Agustus 2022.

Selain peserta, turut hadir juga guru olahraga, guru-guru dan pengawas tidak hanya guru dan kepala sekolah saja hadir dalam senam tersebut, Camat, kepala Desa Mangunreja juga ikut mendukung dalam berlangsungnya Senam Kesegaran Jasmani (SKJ) tersebut.

Saat dikonfirmasi oleh media, kelompok kerja kepala sekolah (K3S) wilayah Kecamatan Mangunreja Adin S.Pd, didampingi oleh Yamin menjelaskan, program Kegiatan Kemenpora melalui Ikatan Guru Olahraga Nasional (IGORANAS) kabupaten kota dan provinsi dimana pada hari ini seluruh siswa siswi pelajar se-Indonesia secara serentak melaksanakan Senam Kesegaran Jasmani (SKJ), papar Adin.

Ditempat yang sama Yamin S.Pd, juga mengatakan dirinya mengucapkan banyak terimakasih kepada semua yang terkait semoga dengan kegiatan tersebut semoga bisa menjadi paidah untuk kabupaten Tasikmalaya, tuntasnya.**(Hardito).

 

 

Post a Comment

0 Comments