DPRD OKU Selatan

DPRD OKU Selatan
Marhaban Yaa Ramadhan

Wabup Meranti H.Asmar Hadiri Penutupan Perayaan HUT RI Ke 77 Berhadiah di Ponpes Nahdatul Desa Permai


MERANTI---
Wakil Bupati Kabupaten kepulauan Meranti AKBP (Purn,) H.Asmar Hadir Penutupan Perayaan HUT RI Ke 77 Berhadiah di Ponpes Nahdatul Desa Permai kecamatan Rangsang  Barat kabupaten Kepulauan Meranti (27 Agustus 2022)Hadir Ketua Yayasan Nahdatul Qur'an Permai dan Pimpinan Ponpes Nahdatul Qur'an Pelayar,Pengasuh dan Majelis Guru, Orang Tua Santri dan peserta jalan santai.

Atas nama Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti, saya menyambut baik dan memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Segenap Jajaran Ponpes Nahdatul Qur'an Pelayar Desa Permai atas terselenggaranya acara jalan santai ini Kami juga mengucapkan terima kasih karena telah untuk memeriahkan HUT RI ke 77,"ucap wabup

Mari kita isi Kemerdekaan dengan penuh semangat terutama untuk seluruh santri santriwati Ponpes Nahdatul Qur'an Pelayar Desa Permai, Saya berharap selesainya seluruh rangkaian acara HUT RI ke 77 selayaknya dapat memberi pelajaran kepada kalian untuk RI setiap tahunnya menjadi insan yang tangguh dan pantang menyerah dalam meraih masa depan dengan telah,"Harap nya

Jalan santai yang kita laksanakan hari ini adalah salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka memeriahkan dan memperingati HUT RI ke 77, selain itu untuk mengenang semangat proklamator dan jasa-jasa para pahlawan yang telah berjuang untuk kemerdekaan RI. Dengan diadakannya acara jalan santai ini diharapkan dapat memberikan banyak manfaat bagi kita semua, terutama pada bugaran fisik dan mental serta dapat membangun rasa kerukunan dan kebersamaan diantara kita.

Kami juga berharap dengan mengikuti kegiatan jalan santai ini semangat patriotisme kita bisa kian tertata dan tertancap dalam dada. Bukan semata doorprize dan hadiah menarik yang kita kejar tapi juga kesehatan jasmani dan nasionalisme dan rohani, sekaligus semangat untuk merdeka,"Harap wabup kembali

Semoga acara ini berjalan dengan lancar sebagaimana yang kita harapkan.dan kepada seluruh peserta jalan santai kami berpesan untuk tetap menjaga ketertiban agar tidak menganggu aktifitas dan para pengguna jalan lainnya,"tutup wabup.(RAMLI ISHAK / Prokopim)

 

 

Post a Comment

0 Comments