DPRD OKU Selatan

DPRD OKU Selatan
Marhaban Yaa Ramadhan

Sertijab PERSIKOBAN Mamat Ke Anggi Murni Komitmen Besar Bangkitkan Dan Majukan Sepak Bola Banjar

Banjar, LHI

Serah terima Klub Persatuan Sepak Bola Indonesia Kota Banjar (PERSIKOBAN) dari Mamat Abidin kepada Acep Anggi Dwangga Sihombing, SH dihelat bertempat di Sport Center Langen Sari Kota Banjar Jawa Barat, Hari Rabu (23/2/2022).


Mamat Abidin menerangkan bahwa PERSIKOBAN selama di bawah kepemimpinanya dilatar belakangi komitmen untuk lebih memajukan keberlangsungan PERSIKOBAN. Dirinya menyadari bahwa bukan hanya semangat akan tetapi untuk membesarkan PERSIKOBAN diperlukanya sokongan dana yang tidak kecil. 


"Alasan diserahkan PERSIKOBAN sudah jelas  kalau sesuatu organisasi apapun apalagi sifatnya bersaing dengan organisasi lain. Kalau tanpa ada uang yang besar tidak akan maju, selama kepemimpinan saya ada tapi tidak besar karena kurang pupuk". Kata Mamat.


Acep Anggi meruapakan adik kandung dari Atet Handiyana yang kini lagi ramai dibicarakan masyarakat Kota Banjar atas ketegasanya untuk maju sebagai Banjar Satu pada perhelatan Pilkada Banjar 2024. Sang kakak memiliki klub bola Persikad 1999 yang telah malang melintang di berbagai kompetisi. Acep sendiri sama - sama memiliki kecintaanya kepada dunia sepak bola, berbakal niat baik inilah Acep ingin berkontribusi besar untuk kemajuan dunia sepak bola Kota Banjar yang suatu saat nanti di mungkinkan bertemunya Persikad 1999 Vs Persikoban dalam sebuah laga.


Mamat menegaskan bahwa penyerahan PERSIKOBAN ke Acep Anggi adalah murni tidak ada sesuatu hal yang disembunyikan. Hal tersebut ia tegaskan agar tidak ada prasangka negatif dari masyarakat pecinta sepak bola se-Kota Banjar. 


"Komitmen saya sekaligus mewakili pecinta sepak bola Banjar dengan Acep sangat tegas, akan lebih memajukan dan membesarkan nama PERSIKOBAN yang sama - sama kita cintai, adapun binaan kami ada sekitar 20 Klub sepak bola yang nantinya akan dibina lebih serius lagi". Ujarnya. 


Serah terima Persikoban dari Mamat kepada Acep disaksikan oleh perwakilan KONI Banjar, atlet sepak bola, perwakilan Dispora Banjar juga pengurus Persikoban lainya. 


Acep Anggi Dwanga Sihombing, SH tertanggal 23 Februari 2022 telah resmi menjadi Ketua umum Persikoban.  Dirinya berencana untuk melegalitaskan bada hukum PERSIKOBAN sembari menyeleksi partner yang satu visi misi serta menyelaraskan maksud tujuan. 


"Selain melegalitaskan badan hukum PERSIKOBAN, saya akan silaturahmi terlebih dahulu dengan para sesepuh dan pengurus persikoban serta bersilaturahim kepada klub - klub bola di Kota Banjar. Langkah selanjutnya kami akan membuat program - program yang matang untuk memajukan PERSIKOBAN. Target utama kita di Tahun 2023  bisa ikut serta di Liga 3". Urai Acep Anggi. 


Acep menyampaikan ucapan terima kasih kepada Mamat Abidin dan pengurus lama serta para supporter PERSIKAB atas kepercayaanya kepada saya. 


"Mari kita bersama sama membangun sepak bola Kota Banjar Bangkit bersinergi untuk sepak bola Kota Banjar lebih maju lagi lewat program pembinaan yang matang pengurus dan pelatih". Kata Acep Anggi. 


Dalam sambutanya Acep Anggi menegaskan bahwa dirinya akan terus menerima masukan dari pengurus lama juga semua pecinta sepak bola Kota Banjar. Target utama pemain PERSIKOBAN adalah yang sudah dibina selama ini dan akan digali lagi potensi bakat bakat pesepakbola asli Kota Banjar. Menurutnya bukan tidak mungkin suatu saat nanti apabila jika ada pemain yang urgent harus memakai atlet dari luar Banjar, ia akan melakukan segalanya melalui musyawarah kepengurusan dan itu semua disesuaikan dengan spek kompetisi yang di ikuti oleh Persikoban. Akan tetapi ia menegaskan bahwa prioritas tetap semua pemain asal Kota Banjar. (E 14 Y)

Post a Comment

0 Comments