DPRD OKU Selatan

DPRD OKU Selatan
Marhaban Yaa Ramadhan

Silahturahmi Bersama Pengurus IKMJ Jakarta, Para Tokoh Siap Dukung Program Strategis Bupati H.M Adil, Menuju Meranti Maju, Cerdas dan Bermartabat


Meranti LHI

Bupati Kepulauan Meranti H. Muhammad Adil, terus menjalin sinergitas dengan semua elemen masyarakat Meranti dimanapun berada, dalam rangka mewujudkan Meranti Maju, Cerdas dan Bermartabat, seperti yang dilakukan Bupati Adil saat ini dengan menggelar pertemuan dengan Ikatan Keluarga Meranti Jakarta (IKMJ) dan Perwakilan Mahasiswa Meranti Jakarta.

Pertemuan itu dihadiri langsung oleh Ketua Umun IKMJ Handi Hamzah, Sekjend IKMJ Khaidir Rahman (Eder), Direktur Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Direktorat Jenderal Bimas Islam Kemenag RI H. Tarmizi Tohor, Mantan Kakanwil Kemenkum HAM Riau yang kini bertugas Kementrian Hukum dan HAM RI H. Muhammad Diah, dan lainnya.

Dalam kegiatan silahturahmi sekaligus menghimpun masukan dan saran untuk mendapat dukungan penun dari para tokoh Meranti di Jakarta. Bupati Kepulauan Meranti H.M Adil, menyampaikan 7 program strategis yang akan dijalankannya untuk mewujudkan Meranti Maju, Cerdas dan Bermartabat.

Salah satu yang menjadi fokus pembicaraan adalah bagaimana meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) Meranti melalui program Bea Siswa kuliah gratis bagi anak-anak Meranti yang cerdas dan berprestasi mulai dari SI, S2 hingga program Doktoral.

Untuk program ini dikatakan Bupati Adil, Pemkab. Meranti telah menganggarkan anggaran sebesar 12.5 Miliar yang siap digelontorkan pada APBD-P Meranti Tahun 2021 ini.

"Kita menargetkan dalam APBD-P Meranti nanti program ini sudah berjalan, dan tiap Desa nantinya akan memiliki 50 orang Sarjana SI, 5 orang Sarjana S2, Doktor dan Dokter," ucap Bupati Adil.

Selain itu Bupati juga memaparkan program lainnya yang secara lengkap sebagai berikut :

1.   Membangun Infrastruktur Dasar Kabupaten Kepulauan Meranti dengan membangun jalan penghubung dari Desa, Kecamatan hingga Kabupaten.

2.   Meningkatkan dan pemerataan kualitas dan kuantitas Sumber Daya Manusia melalui program Beasiswa S1 sampai S3.

3.   Menjadikan RSUD Meranti sebagai Rumah Sakit Rujukan dengan konsep ketuk pintu layani dengan hati.

4.   Mencibtakan ribuan usahawan dengan menciptakan ribuan peternak (Sapi, Kambing, Ayam), Petani dan Nelayan dan Pelatihan Masyarakat Pada Balai Latihan Kerja Agar Mandiri dan Mampu Membuka Peluang Kerja.

5.   Menyediakan Pemenuhan Air Bersih yahg sehat dan berkualitas melalui Pembangunan dan Pengelolaan PDAM.

6.   Pelayanan Administrasi Prima yang mudah, cepat, tepat dan akurat satu hari siap.

7.   Program Keluarga Harapan bagi Masyarakat Kurang Mampu di Kepulauan Meranti.

Kemudian untuk mewujudkan Visi dan Misi serta program strategis tersebut, diakui Bupati H.M Adil, pemerintah daerah tidak akan mampu bekerja sendiri. Keberhasilan pembangunan Kepulauan Meranti membutuhkan kolaborasi dan dukungan semua pihak, agar proses pembangunan berjalan sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan terlaksana sesuai target yang diinginkan.

Iapun berharap Ikatan Keluarga Meranti Jakarta (IKMJ) dapat mendukung serta memberikan masukan dan saran agar program ini dapat terwujud untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat menuju Meranti Maju, Cerdas dan Bermartabat.

Setelah mendengarkan pemaparan dari Bupati Meranti H.M Adil, seperti dikatakan Ketua Umum Handi Hamzah, IKMJ siap mendukung suksesnya 7 Program Strategis Bupati dan Wakil Bupati Meranti H.M Adil-H. Asmar.

"Dalam acara pertemuan silahturahmi terbatas di masa wabah Covid-19 H. Muhammad Adil meminta kepada seluruh anak Kabupaten Kepulauan Meranti yang berada di luar kota khusus kota Jakarta tentunya punya hak dan kewajiban yang sama dalam membangun kampung kelahiran kita. Dan beliau siap menampung berbagai aspirasi dan masukan positif tentang pembagunan Meranti ke depan menjadi lebih baik," ujar Handi Hamzah.

Kegiatan silahturahmi yang dikemas dengan acara makan malam bersama yang berlangsung hangat penuh nuansa kekeluargaan itu ditutup dengan foto bersama antara Bupati H.M Adil SH dengan Para Tokoh IKMJ, perwakilan mahasiswa dan lainnya. (Humas Pemkab. Meranti/ RAMLI ISHAK)

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Post a Comment

0 Comments