DPRD OKU Selatan

DPRD OKU Selatan
Marhaban Yaa Ramadhan

Bupati Jeje Sematkan Lencana Karya Satya Kepada Empat ASN Kemenag Kabupaten Pangandaran


Pangandaran LHI

Bertepatan dengan peringatan Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama ke-75, empat Aparatur Sipil Negara (ASN) Kemenag Kab Pangandaran meraih Satya Lencana Karya Satya dari Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo.

.           Satya Lencana Karya Satya disematkan oleh Bupati Pangandaran H. Jeje Wiradinata saat Upacara Peringatan HAB ke-75 yang dihelat di halaman Kantor Bupati Pangandaran, Selasa (05/12).

Bupati Jeje mengatakan, tanda penghargaan itu di berikan karena dinilai telah menunjukan kesetiaan, pengabdian, kejujuran dan kedisiplinan selama menjalankan tugas sebagai ASN. "Selain itu pemberian penghargaan tersebut juga sebagai wujud perhatian dan penghargaan pemerintah atas pengabdian mereka selam menjalankan tugas.

Adapun ASN Kantor Kemenag Kab. Pangandaran penerima Penghargaan Satya Lencana Karya Satya, antara lain :H. Nana Supriatna, S. Ag, MA NIP. 197401151999031004 Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kab Pangandaran masa kerja 20 tahun,Drs. H. Wawan, MM NIP. 196407041992031003 Penghulu Ahli Madya (Kepala KUA Kec. Parigi Kab. Pangandaran) masa kerja 20 tahun,Drs. H. Undang Abdul Hamid NIP. 196302231992031002 Kepala MAN 2 Kab. Pangandaran masa kerja 20 tahunRuslan Zaenudin, S. Pd. I NIP. 198210262003121003 Guru MTs Negeri 1 Pangandaran masa kerja 10 tahun, sumber Kemenag Kabupaten Pangandaran (AS)

 

 

Post a Comment

0 Comments