DPRD OKU Selatan

DPRD OKU Selatan
Marhaban Yaa Ramadhan

Kunjungi Korban Banjir Garut Selatan, KKP Salurkan Bantuan 2 Ton Ikan Segar

 


 

Garut,LHI

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) melalui Direktorat Jenderal Perikanan Budidaya (DJPB) RI, mengunjungi korban banjir bandang dan longsor di wilayah Garut bagian selatan, sekaligus menyalurkan bantuan kemanusian, Jumat (16/10/2020).
            "Kedatangannya di kabupaten Garut terutama Garut bagian Selatan dengan membawa misi untuk melihat secara langsung masyarakat stakeholder kelautan dan perikanan yang terkena dampak musibah banjir," kata Direktur Jenderal Perikanan Budidaya, Slamet Soebjakto.
            Slamet mengatakan, KKP berkewajiban untuk membangkitkan semangat berusaha kepada para pembudidaya ikan, khususnya pembudidaya ikan yang terkena dampak bencana."Oleh karena itu, akan memberikan bantuan benih dan pakan yang nantinya akan di data terlebih dahulu, pada saat kondisi masyarakat di sini sudah Normal kembali baru akan kita salurkan, agar mereka bisa kerja kembali setelah semua normal"
            "Kami juga membawa 2 ton ikan segar untuk dibagikan kepada warga masyarakat yang terdampak bencana. Mudah-mudahan masyarakat Garut segera bangkit dan semangat kembali untuk bisa berkarya lagi,” harapnya.
            Atas nama KKP, Slamet menyampaikan rasa prihatin, baik kepada Pemkab Garut dan masyarakatnya, dengan harapan mudah-mudah cepat segera pulih sehingga masyarakat bisa kembali bekerja.
            Sementara itu, Bupati Garut Rudy Gunawan mengucapkan terima kasih kepada Kementrian Kelautan dan Perikanan melalui Dirjen Perikanan Budidaya KKP RI yang telah memberikan perhatian kepada warga kabupaten Garut yang saat ini tertimpa bencana di Garut bagian Selatan.
            ”Saya berterima kasih sekalai kepada Bapak Dirjen Perikanan Budidaya KKP RI yang telah memberikan arahan serta bantuan kepada warga masyarakat yang tertimpa bencana serta bantuan benih ikan bagi kelompok budidaya perikanan yang ada di Garut Selatan," ucap Rudy.(SUSANTI/KOMINFO)****

 

Post a Comment

0 Comments