DPRD OKU Selatan

DPRD OKU Selatan
Marhaban Yaa Ramadhan

Danramil 1213/Cigalontang Peduli Dunia Pendidikan di Masa Pandemi Covid 19


Kab.Tasik,LHI
Disaat masa Pandemi Covid-19 mewabah dan dunia pendidikan terkena imbasnya. Dengan demikian Koramil 1213/Cigalontang ikut peran serta dengan menyiapkan atau menyediakan prasarana Internet Gratis sesuai Instruksi langsung dari Pimpinan TNI. Koramil  menyediakan tempat belajar untuk memfasilitasi Siswa siswi sekolah mulai dari SD,SMP, dan SMA.
            Dalam pelaksanaan kegiatan belajar tersebut Koramil 1213/Cigalontang selalu menerapkan Protokol kesehatan pada semua Siswa Siswi diwajibkan Cuci tangan dulu sebelum belajar, selalu menggunakan masker dan menjaga jarak pada saat kegiatan.
Menurut Danramil 1213/Cigalontang Kapten Inf Mamat Sutisna menjelaskan "Kegiatan ini kami laksanakan atas kepedulian kami terhadap dunia pendidikan yg pada saat ini terkendala dan terhambat oleh pandemi covid-19 ini, kami juga ikut peduli terhadap orang tua siswa siswi yg ekonominya rendah untuk itu kami sediakan internet gratis agar mereka tetap bisa belajar, bila perlu klu tidak punya HP pun Kami siap meminjamkan untuk kepentingan belajar mereka. Kami selalu berdo'a semoga Pandemi Covid-19 ini cepat berakhir dan siswa siswi bisa belajar di Sekolahnya lagi.Mudah - mudahan dengan adanya kegiatan ini bisa menjadi contoh dan diikuti oleh Instansi lain sebagai bentuk kepedulian kita terhadap dunia pendidikan.(MA’MUN UMIS)***


Post a Comment

0 Comments