DPRD OKU Selatan

DPRD OKU Selatan
Marhaban Yaa Ramadhan

Rumah Milik Warga Dusun Kemplung Tertimpa Pohon Kelapa Saat Angin Kencang

Pangandaran LHI
Satu unit rumah milik Dapid warga Dusun Kemplung, RT 3 RW 6, Desa Karangbenda Kecamatan Parigi Kabupaten Pangandaran tertimpa  pohon kelapa saat angin kencang pada Kamis malam (4/6/2020).
Hasil pantauan di lapangan, rumah Dapid mengalami rusak sedang di bagian belakang setelah tertimpah pohon kelapa yang berada di belakang rumahnya malam tadi sekitar pukul 22.00 WIB, pohon tersebut tumbang akibat angin kencang yang terjadi malam itu."Rumahnya rusak sedang bagian atap dan tembok dapur, kata Kasih Senjaya selaku Kades  Karangbenda
Ia menjelaskan, saat kejadian secara kebetulan sang pemilik berada di ruang depan rumah.
"Tidak ada korban dalam peristiwa ini. Dimana, kebetulan saat pohon itu tumbang, pemilik rumah tidur  di kamar depan. ,"terangnya.
Lanjutnya, akibat kejadian itu, pemilik rumah mengalami kerugian jutaan rupiah. Sebab, rumahnya mengalami rusak sedang di bagian belakang atau dapur.
Kejadian diharapkan jadi pelajaran untuk semua warga di Desa Karangbenda, dan saya mengimbau kepada seluruh masyarakat yang memiliki pohon besar dekat dengan rumah warga agar segera di tebang, supaya kejadian seperti sekarang tidak terulang kembali, tegas Kasih. 
"Setelah kejadian, warga setempat dengan cepat membantu korban membersihkan serpihan rumah yang rusak., dan kejadian ini sudah kami laporkan ke Tagana Dinas Sosial dan BPBD. (AGUS S)

Post a Comment

0 Comments