DPRD OKU Selatan

DPRD OKU Selatan
Marhaban Yaa Ramadhan

UPT Puskesmas Tinewati Laksanakan Sosialisasi dan Simulasi Penanggulangan Bencana Kebakaran


Kab.Tasik, LHI
Bencana memang tidak bisa kita pungkiri, kalau sudah terjadi terjadilah, seperti bencana kebakaran gimana caranya menanggulangi nya..?  UPT Puskesmas Tinewati melaksanakan sosialisasi dan simulasi penanggulangan bencana kebakaran Sabtu, 30/11/2019 diikuti langsung oleh peserta pelatihan dari semua staf dan perawat Puskesmas. Damkar Kabupaten Tasikmalaya memenuhi undangan kepala UPT Puskesmas Tinewati untuk memberikan arahan bimbingan dan sekaligus pelatihan penanggulangan bencana kebakaran. Kepala bidang Damkar dan UPT Damkar mensosialisasikan dan simulasi pelatihan,
            `Kepala bidang Damkar Kabupaten Tasikmalaya W.Setiawan.S,.Sos,M.si  mejelaskan,"bencana memang harus kita cegah seperti, bencana kebakaran kalaupun sudah terjadi kita hadapi dengan tenang dan jangan sampai gugup.langkah pertama langsung hubungi pihak Damkar. Banyak faktor penyebab terjadinya kebakaran seperti kelalaian kita sendiri karena kompor gas LPG lupa di matikan, dan bisa juga disebabkan oleh binatang yaitu salah satunya oleh tikus, seandainya kita menyalakan lilin sampai tersenggol jelasnya. Kabid juga mengatakan, sekarang Damkar tidak hanya menangani kebakaran saja, Menangani juga seperti sarang tawon atau lebah, binatang buas seperti ular dan retvil yang lainnya katanya.
Kepala UPT Damkar Kecamatan Singaparna Tatang.A juga menuturkan saat dia dan personinya sedang ngasih arahan  kepada peserta pelatihan yang di gelar di halaman parkir Puskesmas, UPT dan anggota harus Extra siap siaga semua harus serba siap dan Armada pemadaman harus dipersiapkan segala perlengkapannya.
Setelah selesai pelatihan Kepala Puskesmas  Tinewati Hj.Dais.Nuronia.S.ST,.SKM.,M.Si berharap," setelah Sosialisasi dan Simulasi saya harap staf dan perawat Puskesmas Tinewati bisa bertambah pengetahuannya tentang menanggulangi bencana kebakaran. Pelaksanaan ini sangat penting sekali untuk kita kebakaran bisa juga terjadi dirumah kita sendiri. Semoga setelah melaksanakan Simulasi ini jajaran bisa Puskesmas bisa semakin Sapety untuk menjaga bencana di sekitar Puskesmas tersebut harapannya.(HARDITO)***

Post a Comment

0 Comments