DPRD OKU Selatan

DPRD OKU Selatan
Marhaban Yaa Ramadhan

Bupati Budi Utomo Hadiri Peringatan Hari Santri Nasional Tingkat Kabupaten Lampung Utara


Lampung Utara,LHI
Plt. Bupati Lampung Utara H. Budi Utomo, S.E., M.M. menghadiri acara Apel Santri dalam rangka peringatan Hari Santri Nasional (HSN) ke-3 Kabupaten Lampung Utara di Lapangan Pemuda Desa Ketapang Kecamatan Sungkai Selatan, Selasa
(22/10/2019).
Pada kesempatan itu tampak  hadir Forkopimda, Kepala OPD, Ketua PC NU, Jajaran Kementerian Agama se-Kabupaten Lampung Utara, Camat Sungkai Selatan, Kapolsek Sungkai Selatan, Pimpinan Pondok Pesantren se-Lampung Utara, Alim Ulama, Kiyai, Tokoh Agama Islam, Kepala Madrasa, Ustadz dan Ustadzah, Para Undangan dan Santriwan/Santriwati se-Kabupaten Lampung Utara.
            Dalam sambutan Menteri Agama Republik Indonesia pada Upacara Peringatan Hari Santri 2019 yang disampaikan oleh Plt. Bupati Lampung Utara H. Budi Utomo, S.E., M.M menyatakan bahwa peringatan Hari Santri 2019 mengusung tema “Santri Indonesia untuk Perdamaian Dunia”.
            Isu perdamaian diangkat berdasar fakta bahwa sejatinya pesantren adalah laboratorium perdamaian. Sebagai laboratorium perdamaian, pesantren merupakan tempat menyemai ajaran Islam rahmatanlil’alamin, Islam ramah dan moderat dalam beragama.
Atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Lampung Utara, Plt. Bupati Lampung Utara H. Budi Utomo, S.E., M.M., mengucapkan Selamat Hari Santri Nasional Tahun 2019. (NOP/INDRI)***

Post a Comment

0 Comments