Kayuagung,LHI
Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) melalui Pemerintah Desa Mangun jaya Kecamatan Sirah Pulau Padang menggelar acara Musyawarah Desa Khusus (MUSDESUS) dalam rangka membentuk serta memilih ketua dan pengurus Koperasi Merah Putih yang di selenggarakan di aula desa. Kamis (15/5/2025) .
Adapun susunan pengurus koperasi Merah Putih Desa Mangun Jaya adalah :Ketua. Andi Zona, Wakil Ketua 1 : Musriani, Wakil Ketua 2 : Wiwin, Sekertaris. : Mizadila dan Bendahara : Sakaria, Badan Pengawas : Herman ( Kepala Desa ) ,Yolanda Febriani ( sekdes) dan Indera Lakoni. ( BPD )
Pemilihan pengurus Koperasi Desa Merah Putih dan pengawas koperasi, di pilih secara mufakat oleh peserta Musdesus dan menetapkan Andi zona sebagai Ketua Koperasi Merah Putih desa Mangun jaya
Andi Zona Dalam sambutannya dan sekaligus visi misinya menyampaikan akan mengembangkan ekonomi lokal Desa Mangun jaya melalui kegiatan usaha yang berbasis pada sumber daya lokal meningkatkan Pelayanan kepada anggota dan masyarakat Desa, melalui kegiatan yang profesional dan berorientasi pada kebutuhan anggota,” ucapnya.
Selanjutnya membangun kerjasama yang baik dengan pihak lain untuk meningkatkan kegiatan koperasi dan kesejahteraan anggota mengembangkan sumber daya manusia, anggota dan pengurus koperasi melalui pelatihan dan pendidikan untuk meningkatkan kemampuan dan pengetahuan.
Andi juga memohon doa dan dukungan kepada seluruh masyarakat Desa Mangun jaya agar dirinya bisa menjalankan tugasnya dengan baik, dan semoga nantinya koperasi Merah Putih Desa dapat menjadi organisasi yang kuat dan berkelanjutan dalam meningkatkan kesejahteraan anggota dan masyarakat Desa Mangun jaya, ungkapnya.
Dalam pantauan awak media kegiatan pembentukan pengurus Koperasi Merah Putih desa Mangun jaya berjalan lancar dan tertib sesuai harapan.( Matys)
0 Comments