PemkabOKU Selatan

PemkabOKU Selatan
Idhul Adha 1445 H

Hari Ke 3 Pendaftaran, Bapaslon H Ujang Endin- Dadang Solihat Resmi Mendaftar ke KPU Pangandaran



Pangandaran LHI

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pangandaran sudah membuka Pendaftaran Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pangandaran Mulai 27 - 29 Agustus 2024.

Pada hari ketiga 29 Agustus 2024, Bapaslon H Ujang Endin Indrawan - Dadang Solihat  (Hudang)  merupakan Bapaslon yang kedua  mendaftarkan diri sebagai Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pangandaran ke Kantor KPU.

Menurut H Ujang Endin, Alhamdulillah pada sore ini KPU Kabupaten Pangandaran telah menerima kami Bapaslon H Ujang Endin Indrawan dan H Dadang Solihat bersama rombongan untuk mendaftar sebagai Calon Bupati dan wakil Bupati Pangandaran pada Pilkada serentak 2024.

H Ujang Endin juga menyampaikan ucapan terima kasih juga kepada seluruh masyarakat yang hari ini dengan rasa antusias serta sukarela menyempatkan menghantarkan kami ke KPU Kabupaten Pangandaran.

Tentu, niatan kami "H Ujang Endin Indrawan - H Dadang Solihat" ikut kontestasi ini dengan harapan kita bisa bangkit dari semua persoalan yang tengah kita rasakan hari ini, jelasnya.

Sesuai dengan tagline kita "HUDANG" yang mengandung banyak makna, HUDANG bisa di artikan juga bangun, tentu kita harus bangun untuk memberikan inovasi baru agar Pangandaran kedepan lebih baik.

"Tak lupa pula kami haturkan terima kasih atas dukungan para tokoh Agama, tokoh adat, tokoh presidium juga seluruh masyarakat yang sudah mau bekerja keras bersama sama dengan kami untuk mewujudkan harapan kita semua, terangnya.

Sebelum berangkat ke kantor KPU, Bapaslon H Ujang Endin Indrawan dan H Dadang Solihat bersama relawan dari sepuluh kecamatan melaksanakan deklarasi di Alun alun Parigi. (AS)**

Post a Comment

0 Comments