PemkabOKU Selatan

PemkabOKU Selatan
Idhul Adha 1445 H

Bocah 11 Tahun Hilang Terseret Ombak Pantai Muaragatah Saat Berenang

 



Pangandaran LHI

Bocah 11 Tahun yang masih duduk di kelas VI Sekolah Dasar (SD) atas nama Firman Hilang Terseret Ombak Saat berenang di pantai Muaragatah, Kecamatan Cimerak, Kabupaten Pangandaran, pada Jum'at (12/4)

Menurut keterangan Sakio, Ketua Tim SAR Barakuda Kabupaten Pangandaran kepada LHI, korban adalah putra dari pasangan Bapak Wasimin dan Ibu Wasieum, yang merupakan warga Dusun Parakan, Desa Kertaharja, Kecamatan Cimerak, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat.

"Kronologi kejadian bermula pada sekitar pukul 15:00 WIB, korban bersama dua orang temannya bernama Aldi (9) dan Arman (9) melakukan aktivitas berenang di pantai muaragatah, namun kedua temannya selamat, jelas Sakio.

Sakio menambahkan, saat kejadian,  posisi air dalam keadaan surut, sehingga arus balik ketengah sangat deras dan berbahaya untuk berenang, terangnya." Korban dan kedua temannya berenang ditempat yang bukan semestinya di pakai tempat berenang, karena sangat berbahaya.

Menurut Sakio, Timsar Gabungan akan kembali melakukan pencarian besok, semoga korban segera di temukan, pungkasnya.(AS)**

 

Post a Comment

0 Comments