DPRD OKU Selatan

DPRD OKU Selatan
Marhaban Yaa Ramadhan

Isu Perselingkuhan Tidak Mendasar, Kades Sidokayo Lampura Bantah Isu Itu Tidak Benar

 


 


LAMPURA
– Tudingan perselingkuhan antara Kepala Desa dengan keponakan dan stafnya sendiri di Desa Sidokayo, Kecamatan Abung Tinggi, Lampung Utara (Lampura) menjadi isu hangat disana saat ini.

Seperti diketahui, Agus Kepala Desa Sidokayo ini sempat diberitakan telah melakukan persetubuhan terhadap keponakan dan staf kaurnya sendiri hingga hamil, namun rupanya isu seperti yang diberitakan tersebut tidaklah benar.

Agus membantah jika dirinya tidak melakukan perbuatan demikian, apalagi terhadap keponakan atau jajaran kepemerintahannya sendiri.“Isu itu tidak benar, tidak mungkin saya melakukan hal demikian,” pengakuan Agus saat dikonfirmasi wartawan pada Minggu, 31 Maret, 2024.

Menurut Agus, tudingan tersebut tidaklah mendasar, apalagi hanya sebatas pengakuan warga yang identitasnya disembunyikan.“Dasar tudingannya apa?, kalau hanya sebatas pengakuan warga tanpa adanya bukti, kan seolah-olah mengarang cerita yang tidak benar kebenarannya,” cetusnya.

Oleh sebab itulah, Agus berharap kepada masyarakatnya agar tidak mudah percaya isu-isu tudingan yang tidak mendasar seperti ini.“Masyarakat jangan mudah percaya informasi-informasi yang belum tentu kebenarannya, karena dengan isu seperti itu bisa memecah belah kita semua. Yang pastinya itu tidaklah benar,” tandasnya.(TEAM MEDIA)

 

Post a Comment

0 Comments