PemkabOKU Selatan

PemkabOKU Selatan
Idhul Adha 1445 H

Karnaval HUT RI 78 Di Banjar Meriah Berkat Antusias Warganya

Banjar, LHI,- Karnaval kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 Kota Banjar Jawa Barat, berlangsung meriah di sepanjang  jalan Let. Jen Suwarto Kota Banjar, Senin (21/08/2023).


Kreativitas warga Kota Banjar dan sejumlah repika kapal hingga manusia tertombak korban perjuangan melawan penjajah pun ditampilkan dalam pawai karnaval tersebut.


Wali Kota Banjar Dr.Hj.Ade Uu Sukaesih,M.Si.membuka gelaran Pawai Alegoris Tingkat Kota Banjar Tahun 2023 dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-78.


Pawai Alegoris tahun ini diikuti lebih dari 80 Partisipasi,terdiri dari seluruh Perangkat Daerah,Paskibra,TNI/Polri,Mojang jajaka,Perbankan,BUMD/N,Organisasi Masyarakat serta Desa/kelurahan se-Kota Banjar.


Banyak sekali penampilan produk unggulan yang masing-masing peserta ditampilkan seperti  peserta dari dan kelurahan,mereka menampilkan parodi di masa penjajahan.


Wali Kota Banjar menyampikan bahwa kegiatan ini digelar dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-78 Republik Indonesia.setelah berapa tahun kemarin masih dilanda pademi, sekarang alhamdulilah dengan berakhirnya pademi,kegiataan Pawai Alegories kini kembali digelar masyarakat berantusias ikut serta memeriahkan pergelaran.


Ini menjadi kado terbaik diakhir masa jabatan kepemimpinan saya bersama Bapak Wakil Wali Kota Banjar.


"Terima kasih saya ucapkan atas segala dukungan selama lima tahun terakhir kepada Pemerintah Kota Banjar,bukan apa yang telah Kota Banjar berikan kepada kita". tandasnya.


Kegiataan Pawai Alegoris ditutup oleh Tim Dinas Lingkungan hidup yang akhirnya bersama-sama melakukan kegiatan opersai bersih sampah di sepanjang jalan Letjen Suwarto tempat yang dijadikan lokasi Pawai Alegoris.


Wali Kota Banjar Ade Uu Sukaesih langsung turun membersihkan sampah yang berserekan di lokasi tersebut bersama masyarakat dan Dinas Lingkungan hidup.


Pergelaran karnaval Alegoris di hadiri oleh Wakil Wali Kota Banjar,kepala Sekda Kota Banjar,Ketua DPRD Kota Banjar,Wakapolres Kota Banjar,ketua Pengadilan Negeri Kota Banjar,Pimpinan Cabang BJB Kota Banjar,dan ketua DWP Kota Banjar. (Ade Aris)

Post a Comment

0 Comments