PemkabOKU Selatan

PemkabOKU Selatan
Idhul Adha 1445 H

Akibat Hujan Lebat, Warga Desa Selasari Gotong Royong Buka Jalan Tertutup Material Longsor



Pangandaran LHI

Kerja bakti pembukaan akses jalan Desa Selasari yang tertutup total karena longsor , bersama TNI, POLRI, FKPPI, PEMUDA PANCASILA, dan masyarakat Desa Selasari

Sejumlah warga bersama sama dengan TNI/ Polri, juga Organisasi Masyarakat (Ormas) Pemuda Pancasila, FKPPI, melakukan Kerja bakti membuka akses jalan Desa Selasari yang sempat tertutup material longsor akibat hujan deras mengguyur wilayah Kabupaten Pangandaran. Minggu (9/7/2023)

Disampaikan Udin Tugaswara selaku Kepala Desa Selasari bahwa warga sekitar bersama Ormas dan TNI, Polri Secara bergotong royong membersihkan material longsor yang menimbun badan jalan, dan mengakibatkan aktivitas warga terganggu.

Ia mengatakan, musibah tanah longsor itu tidak sampai mengakibatkan timbulnya korban jiwa, namun mengakibatkan arus lalulintas sempat terhambat.

Akibat hujan lebat, akses Jalan penghubung dari Kali mati menuju karangtalun , dusun karangmukti Rt 06/ RW 08 Desa Selasari tertutup longsoran material, "Alhamdulilah dengan antusias warga sekitar dibantu TNI/Polri juga Ormas FKPPI dan Pemuda Pancasila bergotong royong membersikan jalan tersebut.

Ugas menghimbau kepada masarakat yang sehari melintas di jalan tersebut harus tetap waspada karena bisa saja longsor kembali terjadi,” pungkasnya. (AS)**

 

 

Post a Comment

0 Comments