DPRD OKU Selatan

DPRD OKU Selatan
Marhaban Yaa Ramadhan

Jembatan Wiradinata Ranggajipang di Uji loading Test Dinamis Statis, Ini Kata Kadis Dinas PUTPRPKP Pangandaran



 


Pangandaran LHI

Jembatan Wiradinata Ranggajipang yang merupakan jembatan jalur selatan wilayah kabupaten Pangandaran dilakukan Loading test dinamis dan statis jembatan pelengkung Wiradinata ranggajipang kelas A bentang 60 meter pada Rabu 5 April 2023.

Hadir pada kegiatan Loading test dinamis dan statis jembatan pelengkung Wiradinata ranggajipang kelas A bentang 60 tersebut  Kepala Dinas, tenaga ahli jembatan, Ketua dan Anggota Komisi IV DPRD Pangandaran beserta tim teknis Uji loading Test Dinamis Statis Jembatan Wiradinata Rangga Jipang.

Kepala Dinas PUPR Ling Ling Nugraha yang didampingi ahli jembatan Yusup Supriadi saat melakukan kunjungan ke proyek pembangunan jembatan yang baru selesai dibangun mengatakan, insyaallah jembatan ini sudah bisa beroperasi setelah keluar sertifikat hasil sudah dapat beroperasi.

"Tes itu untuk melihat daya tahan jembatan, sebelum secara resmi dimanfaatkan untuk masyarakat, tambah Lingling

"Jembatan Wiradinata Ranggajipan yang dibangun dengan konsep terowongan pelengkung di uji dengan Uji getaran seberat15 ton , uji beban 100 ton jelasnya.

Beberapa hari lalu tim kami melakukan pemasangan Pot Bering dan karet  El as tomerik, Material yg digunakan adalah karet perletakan yang dipasang diantara bottom bearing plate dan upper bearing plate yg menempel dibawah buhul pertama rangka baja pelengkung. Prosres ini dilakukan dengan menggunakan alat dongkrak hidrolik, dan ini bertujuan agar jembatan tidak statis " tambah Lingling lagi.

Memang, bagi yang awam mungkin dikira bahwa pekerjaan pemasangan dongkrak hidrolik di bawah jembatan merupakan upaya perbaikan karena salah kontruksi, padahal itu salah satu tahapan kegiatan teknis yang di laksanakan untuk membuat kontruksi jembatan semakin kuat, tahan gempa dan tidak statis, tambahnya lagi.

Seperti kita ketahui bersama, pada bagian bawah bangunan badan jembatan itu ada alat lateral stop untuk maju mundur yang jaraknya 13 milimeter.

Sehingga ketika ada guncangan, atau tekanan beban sudah bisa mengimbanginya, dan jembatan Ranggajipang Wiradinata ini kan panjangnya lebih dari 60 meter, dengan konsep terowongan pelengkung, maka wajib dilakukan uji kelayakannya, agar para pengguna tidak was was lagi.

Kan pergerakan goyangan yang terjadi di jembatan itu ke atas dan ke bawah, kemudian ke kiri dan ke kanan," ucap Ling Ling.

Sehingga bangunan jembatan yang megah ini sudah cukup kokoh dan layak dilalui kendaraan, pungkasnya. (AS)

 

 

 

Post a Comment

0 Comments