DPRD OKU Selatan

DPRD OKU Selatan
Marhaban Yaa Ramadhan

Satlantas Polres Banjar Gebyarkan Sosialisasi Tilang ETLE

 

LHI, Banjar- Satuan Lalulintas Polres Banjar Polda Jawa barat, sosialisasikan penerapan tilang ETLE kepada masyarakat.


secara terus menerus dilakukan oleh jajaran Satuan Lantas Polres Banjar,

Salah satunya dengan melaksanakan kegiatan Sosialiasi ETLE kepada para pelajar dan orang tua pelajar di SDN 1 Pataruman, Sabtu (03/12/2022). 


Menurut Kasat Lantas Polres Banjar AKP Asep Saepuloh, S.H dalam kegiatan Pemberian Materi Pendidikan Masyarakat Lalulintas, tentang Keselamatan Berkendara, juga diberikan sosialisasi penerapan ETLE. 


"Kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk menyampaikan informasi kepada pelajar dan orangtua pelajar agar tertib berlalu lintas dan tidak melakukan pelanggaran lalu lintas, sehingga tidak terkena penilangan sistem ETLE, " ucap Kasat Lantas.


Kapolres Banjar AKBP. Bayu Catur Prabowo S.H., S.I.K., M.M. melalui Ps Kasubsi Penmas Humas Polres Banjar Aipda Nandi Darmawan,S.H menyampaikan,  " Melalui sosialisasi yang dilakukan Satuan Lalulintas Polres Banjar diharapkan tidak banyak masyarakat yang melakukan pelanggaran lalu lintas dijalanan


Ditambahkanya harapan kami dengan gencarnya dilakukan sosialiasai dapat menekan pelanggaran dalam berlalulintas.


Disamping itu kesadaran akan tertib berkendara dalam berlalu lintas sangat dibutuhkan oleh setiap individu ketika ada petugas maupun sedang tidak ada petugas. Jelasnya. (E 14 Y)

Post a Comment

0 Comments