DPRD OKU Selatan

DPRD OKU Selatan
Marhaban Yaa Ramadhan

Buka Turnamen Batang Malas Cup III, Bupati Meranti : Ini Momen Pengembangan dan Pencarian Bibit Atlet


Meranti ,LHI-
Sebanyak 48 klub ikut berlaga dalam Turnamen Sepakbola Batang Malas Cup III yang berlangsung di Lapangan Gelora Sendayan Desa Batang Malas Kecamatan Tebingtinggi Barat.

Bupati Kepulauan Meranti H. Muhammad Adil, SH, MM yang membuka secara langsung turnamen tersebut meminta para peserta bisa mengikuti pertandingan dengan sportif dan tetap menjaga kekompakan serta kebersamaan sesama klub.

"Jadikan ini momen pengembangan kemampuan diri dan pencarian atlet sepakbola yang siap mengharumkan nama Meranti di kancah provinsi bahkan nasional," ujarnya, Selasa (19/7/2022).

Dia juga mengapresiasi pihak panitia dan pemerintah desa yang telah menyelenggarakan turnamen tersebut. Menurutnya, olahraga merupakan suatu hal yang positif dan diharapkan mampu menangkal dari kegiatan yang merugikan."Dengan berolahraga selain menjaga kesehatan juga mampu menjauhkan generasi muda dari gempuran narkoba dan kegiatan negatif lainnya," sebut Bupati.

Bupati meminta para peserta dapat menjadikan turnamen tersebut ajang menjalin silaturahmi dan persaudaraan di antara klub-klub yang berasal dari berbagai desa di Kepulauan Meranti. Dengan begitu, harapnya, olahraga sepakbola di daerah ini akan dapat lebih berkembang kedepannya.

"Selamat bertanding, mari jaga sportifitas dan bermainlah dengan fair. Tunjukkan kemampuan saudara sekalian dalam pertandingan," ajak Bupati Adil.

Dia menyampaikan akan ada turnamen besar sepakbola bersama Mas Fadli, putra tertua Bupati Adil dengan hadiah sebesar Rp. 100 juta dan diadakan di Lapangan Sepakbola Desa Mekong Kecamatan Tebingtinggi Barat."Pesertanya khusus orang Meranti, orang luar tidak boleh main. Semua klub di Meranti akan diundang," ujarnya.

Dalam kesempatan itu, bupati juga menyerahkan hadiah hiburan secara langsung yang diundi saat pertandingan. Selain itu, bupati turut menambahkan hadiah uang tunai sebesar Rp. 5 juta bagi juara pertama turnamen Batang Malas Cup III itu.

Sebelumnya, Ketua Panitia Supriyanto menyampaikan ada 48 klub dari seluruh Kepulauan Meranti yang ikut berlaga dalam turnamen tersebut. Dia turut menyampaikan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi sehingga terlaksananya turnamen itu."Semoga dengan banyaknya pelaksanaan turnamen dapat menyaring bibit-bibit yang bisa mengharumkan Kabupaten Kepulauan Meranti kedepannya," harap Supriyanto.

Turut hadir dalam pembukaan turnamen tersebut, sejumlah Kepala OPD di Lingkungan Pemkab Meranti, Ketua PSSI, Camat dan Kapolsek Tebingtinggi Barat, Kepala Desa Batang Malas dan tamu undangan serta ratusan masyarakat.

Adapun laga pembukaan turnamen itu, bertanding Klub All Star Meranti vs All Star Batang Malas. (RAMLI ISHAK/ Prokopim)

 

Post a Comment

0 Comments