DPRD OKU Selatan

DPRD OKU Selatan
Marhaban Yaa Ramadhan

Camat Singaparna Terus Mensosialisasikan Guna Pencegahan Virus Corona Ke Setiap Dusun/RT


Kab.Tasik LHI
Kecamatan Singaparna, juga sebagai ibu kota kabupaten Tasikmalaya memang sangat riskan COVID-19 dimana kegiatan disetiap tempat selalu ada.Banyak warga yang hendak beraktifitas seperti, dipasar, terminal, pertokoan juga pedagang kaki lima (PKL). Dengan kondisi seperti ini peran camat sangat penting sekali untuk menghimbau dan harus memberikan arahan-arahan yang baik masalah kesehatan kepada masyarakat upaya pencegahan Virus tersebut yang sedang mengancam.  
            Saat dikonfirmasi Camat Kecamatan Singaparna Kuswanto mejelaskan" bahwa dirinya sudah berkoordinasi dengan Dinas kesehatan, Dinas perdagangan dan Dinas Perhubungan semua pihak telah menjalankan instruksi dari Bp.Bupati H.Ade Sugianto tentang surat edaran.
Isi surat edaran tersebut adalah, himbauan kepada masyarakat untuk menjaga atau mencegah Virus tersebut supaya mensosialisakan ke Desa sampai dusun/RT masing-masing, jelasnya. Camat juga mengatakan" surat edaran Bupati dari no.05, 09 dan 10 telah disosialisasikan kepada masyarakat dan mengedokasi langkah-langkah tuntunan dan arahan kepada masyarakat bahwa, dengan adanya  masalah seperti ini masyarakat jangan sampai setres, dengan keadaan stres malah gampang Virus itu masuk. Makadari itu kita harus tingkatkan pola hidup sehat untuk mencegah Virus tersebut, katanya.
            Tidak hanya Camat, Kepala UPT Puskesmas Kecamatan Singaparna Epi Ewar Lutpi juga memaparkan" Kecamatan Singaparna sampai saat ini alhamdulilllah belum ada yang positif dan tertular maka dari itu himbauan untuk masyarakat supaya tingkat pola hidup sehat, istirahat yang cukup, bersabar dan tawakal banyak berdoa. Cara mengecek keadaan badan kita itu gampang,  dengan alat pengukur suhu infrared untuk menganalisa apakah suhu panas tubuh kita itu normal atau tidak normal..? makanya kita harus berhati-hati dengan keadaan di sekitarnya jangan sampai bersentuhan dengan orang yang tak dikenal.
            UPT Puskesmas dan kantor Camat juga setiap malam mengadakan patroli yang bermaksud untuk mengimbau kepada masyarakat harus berada dirumah,
hindari kerumunan, sayangi diri sendiri juga keluwarga, kita juga jangan sampai menjadi media penular bagi orang lain. Semoga keadaan seperti ini cepat berlalu dan keadaan normal kembali pungkasnya. (Hardito)**

Post a Comment

0 Comments