DPRD OKU Selatan

DPRD OKU Selatan
Marhaban Yaa Ramadhan

Kapolda Riau Bersama Kepala Daerah Kepulauan Meranti Meresmikan Mako Polres Meranti


Meranti LHI.
Kapolda Riau Irjend Pol Drs. Widodo Eka Prihastopo di damping Bupati Kepulauan Meranti Drs. Irwan, M.Si, meresmikan Mako Polres Meranti ! Pesan Kapolda Riau kepada Kapolres serta jajarannya dengan diresmikan Mako Polres Meranti yang sangat membanggakan kita semua dan khusus masyarakat Kepulauan Meranti ! Harus diiringi dengan pelayanan yang lebih baik lagi, bertempat di Jalan Lintas Alahair Insir, bertempat di Desa Gogok Darussalam Kecamatan Tebing Tinggi Barat. Kamis, 27/06/2019.
Dalam peresmian Malpolres Meranti tersebut ! Ketua DPRD Meranti H. Fauzi Hasan dan Anggota serta Sekretaris Daerah H. Yulian Norwis, SE.MM, Kapolres Meranti AKBP La Ode Proyek, Kajari Meranti Budi Raharja ,SH, MH, Wasdakim Imigrasi Meranti Hidayat, Kepala Bank Riau Meranti Indra Gunawan, Pa Bungkadim Bengkalis, Mayor TNI Girsang, dan Posal ketua LAM Meranti H. Muzamil, Perwakilan Kemenag Meranti H. Jaswandi, Ketua MUI Meranti H. Mustafa, S.Ag, Ketua PKK Kepulauan Meranti Hj. Nerwana Sari Irwan, dan Ketua Bhayangkari Meranti, Khalifah dan Paguyuban Meranti, Tokoh Agama dan Masyarakat.
Asisten II Sekdakab, H. Said Asrorudin dan Jajaran Pejabat Eselon II Lainnya. Kabag Humas dan Protokol Meranti Heri Putra, SH. Dan jajaran sejumlah pejabat Eselon III lainnya para Camat Se Kabupaten Kepulauan Meranti. Jajaran Pama Polda Riau, Irwasda Polda Riau Moh. Zainun Mutaqin, Dirpol Air Polda Riau, Kombes Pol baharudin, Kabit Humas Polda Riau Kompol Sunarto dan Sat Brimob Polda Riau, Kombes  Pol Hasyim Roni, Karo Logistik Polda Riau, Kombes Pol Cok Bagus dan sejmlah Pama dan Pamen Polda Riau serta Polres Meranti lainnya.
Peresmian Mako Polres Meranti ditandai dengan penandatanganan Prasasti Oleh Kapolda irau di damping Bupati Meranti dan Kapolres Meranti, Ketua DPRD Mernati, Forkopinda dan Tokoh Masyarakat. Usai penandatanganan di lanjutkan dengan penekanan tombol serunei pembukaan selubung papan nama yang diakhiri dengan pemotongan pita!
Dalam pidatonya usai dalam Rangka Peresmian Mako Polres Mernati Kapolda Riau Irjend Pol Drs. Widodo Eko Prihastopo, setelah menyimak apa yang disampaikan Kapolres Meranti dan Bupati Meranti sangat memahami kondisi Meranti yang berada di kawasan Selat Melaka sebagai lalu lintas Kapal Internasional. Menurutnya kondisi Geografis itu menjadi tantangan tersendiri bagi Polres Meranti namun di luar itu tantangan yang paling spesifik untuk di renungkan oleh semua aparat hukum serta masyarakat yakni peredaran Narkoba yang sangat merusak generasi muda. Ini semua bukan tugas satu Instansi Kepolisian saja, tapi menjadi tanggung jawab kita semua . imbuh Kapolda. Kapolda mengatakan ! Negara telah membangunkan dana yang cukup besar untuk membangun Malpolres, untuk itu sebagai Kapolda ianya berharap banyak kepada Kapolres Meranti serta jajarannya dengan adanya Malpolres yang beru ini dapat menampilkan pelayanan prima kepada masyarakat serta menjalin kerjasama yang baik dengan semua pihak. “Jalin Solidaritas yang baik kedalam dan keluar agar dapat menampilkan performan yang baik di tengah-tengah masyarakat” ujar Kapolda !   
Terkait dengan Pengoperasian kendaraan SIM Keliling dan SKCK Kapolda Riau mempersilahkan masyarakat memanfaatkannya, karena tujuannya memang untuk mmeberikan kemudahan terutama kepada masyarakat yang tinggal jauh dari Malpolres Meranti. Saya berharap dengan penampilan gedung yang baru ini kata Kapolda harus di imbangi dengan pelayanan yang baik pula ! ia juga mengucapkan terima kasih kepada  Bupati Mernati dan jajarannya yang turut membantu pembangunan Malpolres Meranti. Pungkasnya.
Sementara itu,Kapolres Meranti dalam sambutannya mengatakan ! Kehadiran Kapolda Riau dan jajaran merupakan semangat baru bagi dirinya dan jajaran dalam menjalankan tugas-tugas ! seraya mengucapkan terima kasih kepada Kapolda Riau dan jajarannya. (Humas Pemda / PONITAUN, ADV).

Post a Comment

0 Comments