DPRD OKU Selatan

DPRD OKU Selatan
Marhaban Yaa Ramadhan

Formateur Terpilih Ramdani ; "HMI Banjar Akan Konsisten Menanamkan Nilai Akademisnya"

Kota Banjar Jabar, LHI,- Konferensi Cabang (Konfercab) HMI Kota Banjar ke-II bertemakan "Meneguhkan Kebangsaan menuju Indonesia Berkeadilan" akhirnya resmi ditutup minggu, (26/10/2019) sore, pukul 16.00 WIB di Aula Kelurahan Banjar.

Ada beberapa hal salah satunya dinamika forum yang alot menyebabkan konfercab berlangsung selama tiga hari (24 - 26 Mei 2019).

Konferensi Cabang (Konfercab) ke-II Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) sebagai kekuasaan tertinggi dalam pengambilan keputusan di wilayah Cabang HMI Kota Banjar, telah memutuskan Ramdani terpilih sebagai Formateur/Ketua Umum baru HMI Cabang  Kota Banjar untuk periode 2019-2020 yang menggantikan Ketua Umum HMI Cabang Banjar periode sebelumnya Joko Nurhidayat.

Terpilihnya Ramdani sebagai formateur mengkantongi enam suara dari empat delegasi komisariat (Komisariat STISIP BP 2 suara, STIKES BP 2 suara , STAIMA 1 suara, STIT Muhammadiyah 1 suara). Secara otomatis mengalahkan Budi Nugraha sebagai kompetitor yang hanya mendapatkan satu suara dari delegasi Komisariat STAIMA Banjar. Sebelumnya dua kandidat yang lolos ini merupakan hasil uji kriteria dan verifikasi dari Steering Commite (SC) Konfercab HMI kota Banjar, papar Mahmud Abdilah selaku Coordinator Steering Commite.

Dalam Sambutannya Formateur Terpilih Ramdani menyampaikan bahwa "HMI akan selalu konsisten dalam menanamkan nilai - nilai akademisnya, mampu  memetakan peradaban intelektual yang ditransformasikan dari nilai - nilai ke HMI-an sebagai upaya mewujudkan Banjar Somahna Bagja Dibuana".

Pada waktu yang sama Ketua Umum Demisioner Joko Nurhidayat menyampaikan bahwa konfercab menjadi bagian proses kaderisasi di HMI, karena HMI organisasi kader bukan Organisasi massa. Harapannya untuk kepengurusan yang baru dapat lebih progresif dalam uapaya melangkah. Ucaapan terima kasih kepada seluruh elemen yang telah menemani dan mensukseskan selama satu periode lalu.

Di tempat yang berbeda salah satu Alumni HMI yakni Rudi Ilham Ginanjar memberikan pesan bahwa pada Momentum Konfercab dengan segala dinamika yang alot, jangan sampai memudarkan soliditas kader. Kita rajut kembali mesti tetap kompak kembali ke khittah perjuangan HMI, dengan konsisten support kepengurusan baru dan pemimpin yang baru pula. Perkuat ranah perkaderan karena sebagai jantung organisasi dan selalu menjalin silaturahmi yang baik dengan para Alumni HMI. (EB1)

Post a Comment

0 Comments