DPRD OKU Selatan

DPRD OKU Selatan
Marhaban Yaa Ramadhan

UPT Dikbud Wilayah Ciawi Menggelar Pentas PAI


Kab.Tasik ,LHI
UPT Dikbud Wilayah Ciawi pada hari Rabu dan Kamis 30-31/1/2019 menggelar pentas Pendidikan Agama Islam (PAI) tingkat Kecamatan Ciawi bertempat di SDN 1 Pasirhuni Ciawi. 7 mata lomba (Sapta lomba) digelar yang diikuti 30 Sekolah Dasar dilingkungan UPT Dikbud Wilayah Ciawi, meliputi Lomba Pildacil, MTQ, Tahfidz, Kaligrafi, LCC, Kesempurnaan Shalat dan Qasidah. Para peserta lomba dan guru pendamping dari sekolahnya masing-masing begitu antusias mengikuti jalanya lomba hingga suasana menjadi meriah.
            Ketua Panitia Penyelenggara kegiatan Pentas PAI tersebut H.Aep Saepudin,S.Ag yang didampingi Toto Rihanto,S.Pd Kepala SDN Karamasantana yang juga selaku juri Lomba MTQ pada LHI mengatakan, bahwa kegiatan tersebut selain untuk mendapatkan juara-juara yang akan mewakili ketingkat Kabupaten Tasikmalaya nanti yang paling penting adalah evaluasi hasil Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) PAI disekolahnya masing-masing. Hingga sejauh mana para peserta didik mengikuti dan menyerap PAI dan sudah sejauh mana para pendidik menyampaikan mata pelajaran PAI hingga ditampilkan dalam Pentas PAI.
            "Ini adalah ajang kompetisi yang sehat. Dalam event ini kita dapat melihat sekolah mana yang menonjol dalam KBM PAI. Kami berharap Pentas PAI dapat memotivasi peserta didik dan para pendidik guna meningkatkan KBM PAI disekolahnya masing-masing" kata H.Aep Saepudin, S.Ag.
            Adapun Toto Rihanto,S.Pd menambahkan, sukses serta meriahnya kegiatan tersebut berkat kordinasi yang baik dari fihak terkait di UPT Dikbud Wilayah Ciawi. Dia merasa bangga dan berharap kedepanya gelar Pentas PAI tersebut bisa berjalan lebih baik lagi dengan melahirkan juara-juara tingkat Kecamatan Ciawi yang mampu bersaing ditingkat Kabupaten Tasikmalaya dan memperoleh prestasi terbaik. "Dalam segala event baik Pentas PAI, Akademik, Olah raga dan Seni yang diselenggaran  UPT Dikbud Ciawi selalu terjalin kordinasi yang baik dengan fihak terkait. Alhamdulillah kegiatan Pentas PAI tahun ini berjalan lancar dan sukses " katanya.
            Adapun hasil Pentas PAI tersebut juara-juaranya menyebar tidak terfokus pada salah satu sekolah saja. Ini membuktikan persaingan telah begitu ketat dan KBM PAI di sekolah-sekolah dilingkungan UPT Dikbud Wilayah Ciawi telah berjalan dengan baik dan mengalami peningkatan. "Qasidah, MTQ dan Tahfidz adalah nominasi untuk tingkat Kabupaten. Kami berharap mata lomba tersebut  dapat kami puncaki hingga melahirkan yang terbaik untuk UPT Dikbud Ciawi "kata H.Aep Saepudin,S.Ag. (ASEP SUDRAJAT)***


Post a Comment

0 Comments