Pekanbaru - LHI
Polda Riau menggelar Rapat Pimpinan (Rapim) Polda di Ballroom Aryaduta hotel Pekanbaru, Senin (28/3/2022).Gelaran Rapim Polda yang dilaksanakan selama sehari penuh tersebut menghadirkan narasumber baik dari luar maupun dari lingkup kepolisian sendiri.
Kapolda Riau mengatakan bahwa pihaknya sengaja merancang Rapim demgan mengundang pemateri dari luar untuk memberikan tambahan wawasan bagi jajarannya.
“Kami tidak ingin menjadi Polisi yang biasa biasa saja, tidak hanya menjalankan tugas biasa saja, tapi kami ingin menyatu disetiap tugas pokok dan fungsi yang ada disetiap daerah. Dengan demikian kami ingin bisa maksimal membantu pemerintah provinsi Riau ini dalam meningkatkan ekonomi nasional,” ujar Kapolda Iqbal.
“Tadi pak Gubernur menyampaikan pertumbuhan ekonomi di Riau sangat baik dan ini bisa bertahan dengan catatan stabilitas keamanan tetap terjaga. Demikian juga beberapa perusahaan menyampaikan hal yang sama. Semua akan berjalan dengan sedemikian dengan catatan terjaganya keamanan dan berdampak positif terhadap ekonomi,” sambungnya.
Menyinggung soal capaian vaksinasi, jenderal bintang dua jebolan Akpol tahun 1991 tersebut mengatakan vaksinasi provinsi Riau telah mencapai target yang ditetapkan oleh pemerintah.
“Capaian vaksinasi untuk provinsi Riau sudah tercapai target namun kami tetap memaksimalkan kedepan, tidak hanya sekedar melakukan kewajiban,” paparnya.
Iqbal menerangkan Polda Riau dan jajaran juga meningkatkan kegiatan rutin kepolisian (KRYD) dalam mengantisipasi gangguan kamtibmas menjelang bulan Ramadhan 1443 H dengan menjalankan operasi yang ditingkatkan dan sedang berjalan. Langkah tersebut diambil ssbagai upaya cipta kondisi untuk meminimalisir gangguan keamanan di masyarakat."(SB)*
0 Comments