DPRD OKU Selatan

DPRD OKU Selatan
Marhaban Yaa Ramadhan

Keluarga Besar Padepokan Silat Padjadjaran Tasikmalaya Menggelar Deklarasi Dukung Jokowi-KH.Ma’ruf



Kota Tasik, LHI
Pada hari Rabu (30/01/2019), Keluarga Besar Padepokan Pencak Silat Padjadjaran Pusat Tasikmalaya mendeklarasikan dukungan terhadap pasangan capres-cawapres nomor urut 01. Deklarsi dukungan kepada Jokowi-Maruf Amin ini dilakukan bertepatan dengan ulang tahun padepokan perguruan pencak silat Padjadjaran Pusat ke-49 yang digelar di aula Padepokan di Jalan Cibalong, Desa Sirnajaya, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Tasikmalaya. Acara deklarasi ini dihadiri ribuan anggota padepokan pencak silat tersebut
Pada acara deklarasi pendekar pencak silat ini dihadiri Brigjen Purn Herwin Supardjo, yang merupakan kepala keamanan Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf, Caleg DPR RI Nomor Urut 1 Irjen Pol (Purn) Dr.H.Anton Charliyan, MPKN, Caleg DPRD Provinsi Jawa Barat Nomor Urut 3 Hj.Ajeng Anjarsari, sejumlah tokoh pencak silat Jawa Barat, tokoh masyarakat Jawa Barat dan tamu undangan lainnya.
Dalam kata sambutannya, Guru Besar Padepokan Pencak Silat Padjadjaran Pusat  Raden Sany Wijaya Nata Kusumah Brata Manggala mengatakan, deklarasi dukungan dilakukan karena kepemimpinan Jokowi menurutnya perlu dilanjutkan. "Kami mendukung pasangan nomor urut 01, dan tidak akan melangkah kepada yang lain, karena sekarang yang menjadi pegangannya yakni pasangan calon presiden Jokowi - Amin, semoga kepemimpinannya terus dilanjutkan,"ujarnya
Raden Sani Wijaya Nata Kusumah Brata Manggala menjelaskan, bahwa saat ini anggota Padepokan Pencak Silat Padjadjaran se-Indonesia jumlahnya mencapai sekitar 17 juta harus memberikan suara mereka pada Pemilu serentak 17 April 2019 mendatang. "Kami intruksikan keluarga padepokan kami di seluruh Indonesia untuk mendeklarasikan dukungan pasangan capres-cawapres nomor urut 01,Jokowi – Ma’ruf Amin" tegasnya.
Sementara itu, Dewan Pembina Padepokan Pencak Silat Padjdjaran Pusat, Irjen Pol (Purn) Dr.H.Anton Charliyan,MPKN  mengatakan dukungan terhadap capres-cawapres nomor urut 01 merupakan langkah yang dipandangnya realistis. "Mendukung pasangan 01 kami rasa realistis khususnya di Jawa Barat terasa pembangunannya, ada Waduk Jatigede, sejumlah bandara, jalan-jalan semakin mulus, kemudian subsidi-subsidi lain dari mulai pendidikan, kesehatan, perhatian kepada masyarakat tidak mampu. Ini jelas program yang menyentuh masyarakat yang belum pernah dilakukan secara signifikan oleh presiden-presiden sebelumnya," tutur Anton.
“Alhamdulillah, dengan deklarasi dari Padepokan Pencak Silat Padjdjaran akan dapat mendulang suara untuk pasangan capres-cawapres nomor urut 01 Jokowi-KH.Ma’ruf pada Pilpres 2019 mendatang. Karena itu, deklarasi anggota padepokan pencak silat ini juga dilakukan di 10 provinsi lainnya.”papar mantan Kapolda Jawa Barat ini.
Hal senada diungkapkan  Kepala Keamanan Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf, Brigjen Purn Herwin Supardjo, adanya deklarasi ini diharapkan menambah suara di Jawa Barat. Berdasarkan prediksinya, dukungan terhadap Jokowi-Ma'ruf Amin di Jawa Barat untuk Pemilu 2019 mencapai lebih dari 50 persen."Itu cukup realistis berdasarkan hasil keliling kami, warga memandang program-program Jokowi menyentuh rakyat. Selain itu bisa mendeteksi secara dini terhadap ancaman-ancaman ke depan," katanya.(REDI MULYADI)***

Post a Comment

0 Comments